Monday, December 19, 2011

Movie I Watch 2011 - February

Posted in   with  No comments     Edit
1. Exam (2009)

Delapan orang diundang oleh sebuah perusahaan besar untuk menjadi pekerjanya. Di tempatkan di sebuah ruangan semua peserta harus menjawab pertanyaan sebelum waktu yang diberikan habis.
Review : Film ini menampilkan deretan pemeran yang kurang terkenal tapi, dapat mengangkat film ini walau tanpa ekspetasi berlebihan. plot yang ditampilkan cukup menarik untuk diikuti dengan berbagai latar belakang para peserta yang kurang dieksplorasi. Durasi yang diberikan seharusnya dapat memberikan tontonan yang lebih baik dari yang sudah ada namun, meskipun begitu film ini dapat memberikan aroma baru untuk penonton.
Rating : 7.5/10

2. Fallen (1998)

Seorang detektif polisi menyelidiki pembunuhan yang berakhir dengan ditangkapnya pembunuh. Segera setelah terdakwa dieksekusi terdapat pembunuhan dengan cara yang sama dengan sebelumnya. Apakah terjadi kesalaha atau ada sesuatu di balik kasus ini ??
Review : Mengusung Danzel Washington sebagai aktor utama tidak membuat film ini spesial. Dengan plot yang tumpang tindih antara crime dan supernatural membuat film ini kurang memberikan karakter ke dalam cerita utamanya. Bagian terbaik dalam film ini adalah adanya ending 'twist' yang berhubungan dengan opening film.
Rating : 7.5/10

3. Tak Biasa (2004)

Abi, gagal masuk Fakultas Ekonomi UI. Rencananya ia akan ikut kursus bimbingan belajar, namun malah terlibat dalam tiga kisah cinta yang membuatnya sengsara. 
Review : Salah satu film Indonesia terbaik yang sering luput dari sorotan. Cerita yang lucu dan menarik layaknya rom-com dari hollywood membuat film ini sangat menarik untuk diikuti.
Rating : 8.0/10
4. 20th Century Boys (2008)

Berbagai kejadian aneh timbul pada masyarakat. Kenji seorang pemilik mini market mehilat kejadian-kejadian tersebut mirip dengan cerita yang ia dan teman-temannya karang semasa kecil. Dia harus perpacu dengan waktu untuk menyelidiki kebenaran dari kejadian tersebut karena, cerita karangannya berakhir dengan musnahnya umat manusia.
Review : Diangkat dari manga legendaris berjudul sama membuat film ini diantisipasi oleh para penggemarnya. Deretan pemeran yang dibuat menyerupai karakter pada komiknya pun membuat live action ini cukup berhasil. Perbedaan-perbedaan yang ada antara manga dan film tidak membuat film ini melenceng jauh bahkan, bagi yang bukan penggemar manga pun bisa menikmati film ini.
Rating : 7.3/10

0 komentar: